
Lubuk Pakam, pada hari Selasa tanggal 16 Februari 2021, Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia (BPK RI) mengunjungi Pengadilan Agama Lubuk Pakam dalam hal melaksanakan tugas Pemeriksaan atas Laporan Keuangan Tahun 2020 pada Mahkamah Agung di DKI Jakarta, Jawa Timur, DI Yogyakarta, Kalimantan Barat, dan Sumatera Utara sesuai dengan surat tugas Nomor 26/ST/V-XVI.1/01/2021 tanggal 15 Januari 2021.
Sehubungan dengan pelaksanaan tersebut Tim BPK RI yang terdiri dari 4 (empat) orang yaitu Tumpal P. Sidabolak sebagai Ketua Tim, Alexander, Hasanah dan Angga Prasetyo melaksanakan pemeriksaan atas laporan keuangan dimulai pukul 17.30 wib di ruangan Kesekretariatan dan Kepaniteraan Pengadilan Agama Lubuk Pakam.

Besar harapan kami, masuknya BPK RI di Pengadilan Agama Lubuk Pakam dapat mewujudkan apa yang telah kami canangkan sebagai Pembangunan Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM). LRL

Lubuk Pakam, pada hari Senin tanggal 8 Januari 2021, seusai pelaksanaan kegiatan rutin apel pagi, Ketua Pengadilan Agama Lubuk Pakam mengumumkan Agen Perubahan Tahun 2021 Pengadilan Agama Lubuk Pakam. Berdasarkan SK Ketua Pengadilan Agama Lubuk Pakam Nomor W2-A.10/490/OT.00/II/2021 tanggal 5 Pebruari 2021, Bapak Drs. Muhammad Kasim, MH menyerahkan sertifikat kepada Agen Perubahan yang terpilih, yaitu:
- Muhammad Azhar Hasibuan, SHI,.MA., sebagai Agen Perubahan Integritas
- Hasbin, SH,. sebagai Agen Perubahan Profesionalisme
- Arina Wijayanti Hasibuan, SH, sebagai Agen Perubahan Inovasi

Dengan terpilihnya agen perubahan tersebut, diharapkan membawa perubahan yang lebih baik lagi untuk Pengadilan Agama Lubuk Pakam dalam Pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM) Tahun 2021.

Penghujung Akhir bulan Januari 2021 bertepatan di hari Minggu, Keluarga Besar Pengadilan Agama Lubuk Pakam mengadakan acara Family Gathering yang bertemakan Indahnya Kebersamaan dan Tasyakuran HUT ke-34 tahun Pengadilan Agama Lubuk Pakam yang dilaksanakan di The Hills Resort and Hotel Sibolangit.
Family Gathering Pengadilan Agama Lubuk Pakam yang di Ketuai oleh Sekretaris Pengadilan Agama Lubuk Pakam, H. Suhaimi, SE, berlangsung dengan sukses dan lancar. Adapun yang mengikuti kegiatan Family Gathering Pengadilan Agama Lubuk Pakam berjumlah 115 Orang yang terdiri dari Pegawai beserta pasangan dan anak-anak. Tentu tidaklah mudah dalam mengkoordinir kegiatan acara tersebut, namun dengan tekad dan semangat dari Tim Panitia maka acara Family Gathering terselenggara dengan baik.

Kegiatan Family Gathering diisi dengan acara tiga perlombaan yaitu lomba kelereng dalam sendok, jogged balon berpasangan, dan kursi dangdut yang dibagi dalam beberapa kategori anak-anak, dewasa, dan pegawai. Kegiatan perlombaan dilaksanakan di lapangan basket yang luas dan teduh dibawah pepohonan yang rindang, sehingga cuaca yang cerah tidak begitu berasa ditambah dengan udara sejuk pegunungan. Acara perlombaan yang dipandu oleh MC kondang Medan sangat kocak, membuat suasana riang, menambah keakraban dan menghilangkan penat dengan rutinitas pekerjaan. Semua yang hadir sangat bergembira dengan kelucuan yang terjadi.

Tepat pukul 12.00 wib, kegiatan perlombaan selesai dan dilanjutkan dengan makan siang, istirahat dan shalat Dzuhur. Makan siang bertempat di Ballroom The Hills Resort and Hotels diiringi oleh alunan music dari Penyanyi. Acara ceremonial dilaksanakan pada jam 14.00 wib, yang dibuka dengan do’a oleh Azhar Hasibuan, SHI, MA dan dilanjutkan dengan kata Sambutan Ketua Pengadilan Agama Lubuk Pakam, Drs. Muhammad Kasim, MH sekaligus merayakan HUT ke-34 Pengadilan Agama Lubuk Pakam yang jatuh pada tanggal 27 Januari setiap tahunnya. Dan yang dinantikan pengumuman dan penyerahan hadiah bagi yang Juara Perlombaan. Semua bersorak bergembira.

Seluruh rangkaian acara kegiatan Family Gathering dan HUT ke-34 tahun Pengadilan Agama Lubuk Pakam berjalan dengan lancar dan sukses. lrl

Pada hari Jum’at, 22 Januari 2021 telah dilaksanakan penandatangan perjanjian kerjasama antara Pengadilan Agama Lubuk Pakam Kelas IB dengan Yayasan Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Pengacara Syariah Indonesia tentang Pos Bantuan Hukum Pada Pengadilan Agama Lubuk Pakam Kelas IB. Penandatanganan MoU Lembaga Bantuan Hukum Pengacara Syariah Indonesia dengan Pengadilan Agama Lubuk Pakam ini untuk memenuhi PERMA No 1 Tahun 2014 yang berisi tentang adanya POSBAKUM (Pos Bantuan Hukum) pada Pengadilan.

Bertempat di ruang kerja Ketua Pengadilan Agama Lubuk Pakam, telah dilakukan penandatanganan perjanjian kerjasama (MoU), yaitu Drs. Muhammad Kasim, MH. Ketua Pengadilan Agama Lubuk Pakam Kelas IB dengan M. Safi’I Sitepu, S.Ag,.SH. Ketua Lembaga Bantuan Hukum Pengacara Syariah serta Penandatangan kontrak kerja Posbakum, yaitu Kuasa Pengguna Anggaran / Sekertaris Pengadilan Agama Lubuk Pakam : H. Suhaimi, SE dengan Ketua LBH Pengacara Syariah Indonesia, M. Safi’I Sitepu, S.Ag,.SH. Ketua Pengadilan Agama Lubuk Pakam berharap agar dapat menjalin kerja sama dengan baik, dan dapat memberikan manfaat serta kemudahan bagi para pihak yang berperkara, sehingga anggaran bisa terserap dengan baik. Serta mengharapkan kepada Lembaga Hukum terpilih agar memberikan pelayanan kepada semua golongan tidak mampu, tanpa melihat gender dan memberikan informasi, konsultasi dan menghasilkan produk kepada pencari keadilan.
Pos Pelayanan Hukum ini sendiri dibentuk utuk memberikan layanan hukum berupa informasi, konsultansi dan advis hukum serta pembuatan dokumen hukum yang dibutuhkan dari orang perseorangan atau advokat yang memerlukan bantuan untuk menangani dan menyelesaikan perkara hukum di Pengadilan Agama Lubuk Pakam.

Lubuk Pakam, Jum’at 22 Januari 2020 bertempat diruang rapat Pengadilan Agama Lubuk Pakam, diadakan Rapat Koordinasi. Rapat koordinasi di pimpin oleh Ketua Pengadilan Agama Lubuk Pakam, Drs. Muhammad Kasim, MH dan dihadiri oleh Wakil Ketua, seluruh Hakim, Pejabat Struktural dan Fungsional.
Pembahasan pada Rapat koordinasi kali ini yaitu tentang penyampaian hasil Rapat Koordinasi dengan PTA Medan pada hari Senin tanggal 18 Januari 2020 lalu yang menitikberatkan pada pembekalan Pembangunan Zona Integritas Tahun 2021. Diwajibkan kepada seluruh aparatur Pengadilan Agama Lubuk Pakam siap untuk mensukseskan Pembangunan Zona Integritas menuju WBK (Wilayah Bebas Dari Korupsi) Tahun 2021. Selain itu, Ketua Pengadilan Agama Lubuk Pakam menyampaikan tentang perilaku dan budaya kerja, dimana setiap Aparatur Sipil Negara, harus memiliki kemauan dan kerja keras tanpa harus diawasi dalam bekerja demi terciptanya Peradilan Agama Lubuk Pakam yang lebih baik dari sebelumnya.

