
Lubuk Pakam (27 Agustus 2025). Wakil Ketua Pengadilan Agama Lubuk Pakam, Febrizal Lubis, S.Ag., S.H., M.H., mengikuti kegiatan Zoom Eksaminasi yang diselenggarakan oleh Badan Peradilan Agama Mahkamah Agung RI, pada Selasa (27/08/2025).

Kegiatan eksaminasi ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas penanganan perkara di lingkungan peradilan agama, khususnya dalam hal penerapan hukum, analisis yuridis, serta konsistensi putusan. Melalui forum ini, para peserta diberikan kesempatan untuk berdiskusi, mengevaluasi, dan memberikan masukan atas perkara yang telah diperiksa dan diputus oleh hakim.

Dalam kesempatan tersebut, Febrizal Lubis bersama para peserta lainnya aktif mengikuti jalannya kegiatan, menyimak materi yang disampaikan, serta berdiskusi mengenai berbagai aspek teknis dan substantif putusan. Kegiatan ini diharapkan mampu meningkatkan profesionalitas para hakim dalam memberikan keadilan yang lebih berkualitas dan berintegritas.
Partisipasi Wakil Ketua PA Lubuk Pakam dalam Zoom Eksaminasi ini menjadi wujud komitmen peradilan agama dalam meningkatkan kapasitas sumber daya manusia dan menjaga kualitas pelayanan peradilan kepada masyarakat pencari keadilan.

Lubuk Pakam (26 Agustus 2025). Pengadilan Agama Lubuk Pakam melaksanakan rapat evaluasi pelayanan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) pada Selasa (26/08/2025) pagi. Rapat dipimpin langsung oleh Ketua PA Lubuk Pakam, dan dihadiri oleh Panitera, Sekretaris, serta seluruh petugas PTSP.

Dalam rapat ini, Ketua PA Lubuk Pakam menekankan pentingnya evaluasi sebagai upaya peningkatan kualitas layanan kepada masyarakat pencari keadilan. Beberapa poin yang menjadi pembahasan utama adalah kendala yang dihadapi petugas selama menjalankan tugas di PTSP, seperti pengelolaan antrian, keterbatasan sarana dan prasarana, serta implementasi layanan All-in-One Service yang baru diterapkan.
Seluruh peserta rapat memberikan masukan terkait solusi untuk mengatasi hambatan tersebut, di antaranya perbaikan teknis dalam sistem antrian, optimalisasi pemanfaatan sarana yang ada, serta peningkatan koordinasi antar petugas dalam mendukung kelancaran layanan.
Ketua PA Lubuk Pakam berharap hasil rapat ini dapat menjadi langkah konkret dalam memberikan pelayanan yang lebih efektif, cepat, dan ramah bagi masyarakat.

Lubuk Pakam (22 Agustus 2025). Usai melaksanakan pertemuan rutin pada Jumat, 22 Agustus 2025, Dharmayukti Karini (DYK) Cabang Lubuk Pakam melanjutkan kegiatan dengan menggelar Semarak Lomba-Lomba Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80. Acara ini berlangsung meriah dengan penuh antusiasme dari para peserta maupun pendukung.




Beberapa lomba yang dipertandingkan di antaranya lomba memindahkan kacang hijau menggunakan sumpit, lomba fashion show, serta lomba menyanyikan lagu Hari Merdeka. Setiap perlombaan diikuti dengan semangat kebersamaan, keceriaan, dan nuansa nasionalisme.



Menariknya, untuk menjaga sportivitas sekaligus meningkatkan kualitas penilaian, panitia menghadirkan juri-juri profesional. Pada lomba fashion show, hadir seorang model profesional sebagai juri. Sementara itu, pada lomba menyanyi, panitia menghadirkan Gordon Abraham, vokalis band ternama Indonesia T-Five, untuk memberikan penilaian langsung. Kehadiran para juri profesional ini diharapkan mampu menjaga objektivitas sekaligus menghindari konflik kepentingan dalam perlombaan.



Acara berlangsung meriah dan penuh semangat kekeluargaan. Melalui kegiatan ini, Dharmayukti Karini Cabang Lubuk Pakam tidak hanya mempererat silaturahmi antar anggota, tetapi juga menumbuhkan semangat nasionalisme di momentum peringatan HUT RI ke-80.

Lubuk Pakam (22 Agustus 2025). Dharmayukti Karini (DYK) Cabang Lubuk Pakam melaksanakan pertemuan rutin yang bertempat di Ruang Sidang Prof. Dr. H. M. Hatta Ali, S.H., M.H., Pengadilan Negeri Lubuk Pakam, dalam suasana tertib, hangat, dan penuh semangat kebersamaan.
Pertemuan diawali dengan doa bersama dan sambutan dari Ketua Dharmayukti Karini Cabang Lubuk Pakam, Ny. Bertha Paulina Indrawan, yang menyampaikan pentingnya menjaga kebersamaan, solidaritas, dan peran aktif anggota dalam mendukung kegiatan organisasi. Beliau juga menekankan agar seluruh anggota terus berpartisipasi dalam setiap program kerja DYK demi terwujudnya organisasi yang harmonis dan bermanfaat bagi keluarga besar peradilan.
Acara dilanjutkan dengan penyampaian laporan kegiatan, evaluasi program kerja sebelumnya, serta diskusi mengenai rencana kegiatan yang akan datang. Pertemuan berlangsung dengan penuh keakraban dan semangat kebersamaan.
Kegiatan kemudian ditutup dengan pembagian doorprise serta kegiatan dilanjutkan dengan semarak lomba-lomba Kemerdekaan Republik Indonesia.

