
Lubuk Pakam (23 Juli 2025). Pengadilan Agama Lubuk Pakam mengadakan DDTK Pelayanan oleh Petugas PTSP. Kegiatan ini dibuka oleh Sekretaris Pengadilan Agama Lubuk Pakam di Ruang Media Center Pengadilan Agama Lubuk Pakam.
Tujuan kegiatan DDTK ini adalah untuk transfer knowledge kepada seluruh petugas PTSP untuk mewujudkan All-in-One Service. Pada kesempatan ini, Dina Sakinah Siregar, S.H. menjadi mentor untuk menjelaskan tupoksinya di bagian pelayanan, yaitu layanan produk pengadilan.

Lubuk Pakam (22 Juli 2025). Ketua Pengadilan Agama Lubuk Pakam, Dr. Hj. Sakwanah, S.Ag,.SH., MH didampingi oleh Sekretaris dan PPNPN PA Lubuk Pakam mengikuti Zoom Meeting sosialisasi tentang peluang dan pemanfaatan rumah subsidi pemerintah di lingkungan Mahkamah Agung RI dan Badan Peradilan di bawahnya yang diselenggarakan oleh Biro Perlengkapan Badan Urusan Administrasi Mahkamah Agung RI.

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman menyeluruh kepada aparatur peradilan terkait peluang memiliki rumah bersubsidi melalui program pemerintah yang terjangkau dan mendukung kesejahteraan pegawai.

Melalui kegiatan ini, diharapkan para peserta dapat memperoleh informasi lengkap mengenai skema kepemilikan rumah, persyaratan, serta langkah-langkah pengajuan fasilitas rumah subsidi.
Semoga program ini dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya untuk meningkatkan kesejahteraan pegawai, sekaligus mendukung kebijakan strategis Mahkamah Agung RI dalam bidang pelayanan dan sarana prasarana aparatur peradilan.

Lubuk Pakam (22 Juli 2025). Pengadilan Agama Lubuk Pakam menyelenggarakan Diklat Di Tempat Kerja (DDTK) tentang pemanfaatan Aplikasi E-Court, khusus bagi petugas Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP).
Kegiatan ini menghadirkan narasumber internal, yaitu Ibu Elpina Rainanda Damanik, S.H, analis perkara peradilan selaku petugas PTSP PA Lubuk Pakam, yang memberikan pemaparan teknis seputar fitur, alur kerja, serta kendala dan solusi dalam implementasi E-Court.
Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan pemahaman dan kemampuan petugas PTSP dalam mendampingi para pihak pengguna layanan elektronik, termasuk dalam proses e-filing, e-payment, dan e-summons, agar pelayanan semakin cepat, tepat, dan terintegrasi.
Dengan peningkatan kompetensi ini, diharapkan layanan PTSP semakin siap menghadapi era digitalisasi peradilan.

Lubuk Pakam (21 Juli 2025). Pengurus PTWP Pengadilan Agama Lubuk Pakam menghadiri rapat koordinasi PTWP Daerah yang diselenggarakan oleh PTA Medan secara daring dalam rangka persiapan Pertandingan Tenis KPTA Cup Tahun 2025.

Rapat ini membahas berbagai hal teknis, mulai dari sistem pertandingan, kesiapan kontingen, hingga jadwal pelaksanaan ajang bergengsi antar satuan kerja peradilan agama se-wilayah PTA Medan.
Dengan semangat sportivitas dan kebersamaan, PA Lubuk Pakam siap mendukung dan berpartisipasi aktif demi suksesnya pelaksanaan KPTA Cup 2025!

Lubuk Pakam (21 Juli 2025). Ketua Pengadilan Agama Lubuk Pakam, Dr. Hj. Sakwanah, S.Ag., S.H., M.H., bersama jajaran pimpinan mengikuti secara daring Acara Wisuda Purnabakti Ketua PTA Banjarmasin, Dr. Drs. H. Izzuddin HM,.SH,.MH melalui Zoom Meeting.

Dengan penuh khidmat dan haru, seluruh peserta menyimak prosesi penghormatan terakhir sebagai bentuk apresiasi atas pengabdian beliau selama puluhan tahun di dunia peradilan.
Terima kasih atas dedikasi dan pengabdian yang tak ternilai. Semoga Allah SWT senantiasa memberkahi masa purnabakti dengan kesehatan, keberkahan, dan kebahagiaan.
Walau berlangsung secara virtual, semangat kekeluargaan dan rasa hormat tetap menyatu dalam layar.

