Maklumat

MAKLUMAT PELAYANAN SAKWANAH

INDEX HASIL SURVEY TW III 2025

Tutorial Penggunaan Gugatan Mandiri

Tutorial Pembayaran PNBP

Tutorial Penggunaan Ecourt

Tutorial Pengunduhan Elektronik Akta Cerai (EAC)

Lubuk Pakam (30 Maret 2022). Pengadilan Agama Lubuk Pakam melaksanakan acara perpisahan dengan mahasiswa magang dari Sekolah Tinggi Agama Islam Serdang (STAIS) Lubuk Pakam yang telah melaksanakan kegiatan Observasi/ Pratikum Klinis pada tanggal 22-24 Maret 2022 pada PA Lubuk Pakam. Bertempat di ruang Media Center acara dihadiri oleh Sekretaris Pengadilan Agama Lubuk Pakam, Dela Krisna Beti, SH serta perwakilan dari kampus dan mahasiswa magang yang telah menyelesaikan masa magangnya di Pengadilan Agama Lubuk Pakam.

Acara dimulai dengan sambutan dari Sekretaris Pengadilan Agama Lubuk Pakam. Dalam sambutannya Beliau mengucapkan selamat dan terima kasih atas kontribusi adik-adik mahasiswa selama magang di Pengadilan Agama Lubuk Pakam. Semoga ilmu yang didapatkan selama magang bermanfaat, baik untuk akademis maupun praktik/ bekal nantinya di pekerjaan. Tak lupa Beliau mengingatkan agar selalu menjaga silaturahmi dengan pegawai Pengadilan Agama Lubuk Pakam, karena siapa tahu di masa yang akan datang bisa bekerjasama lagi.

Kemudian mahasiswa magang diberikan kesempatan untuk memberikan kesan dan pesan mereka selama magang di Pengadilan Agama Lubuk Pakam. Budi, salah satu perwakilan dari Mahasiswa mengatakan bahwa mereka sangat senang mendapatkan kesempatan magang di Pengadilan Agama Lubuk Pakam. Lingkungan kantor nyaman, pegawainya baik dan ramah, jika ada yang tidak dimengerti pegawai juga welcome untuk memberikan bantuan. Sehingga mereka merasa nyaman dan betah magang di Pengadilan Agama Lubuk Pakam. Tak lupa mereka juga memohon maaf apabila ada kesalahan yang pernah dilakukan, baik yang disengaja maupun tidak.

Terakhir, acara ditutup dengan penyerahan sertifikat magang kepada mahasiswa STAIS, serta penyerahan plakat sebagai cendera mata dari STAIS kepada Pengadilan Agama Lubuk Pakam.

Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadan 1443 H, keluarga besar PA Lubuk Pakam menyelenggarakan acara punggahan di Pantai Bali Lestari pada Kamis, 31 Maret 2022. Acara ini menjadi momentum kebersamaan dan mempererat hubungan antar pegawai PA Lubuk Pakam. Acara punggahan diisi dengan doa bersama menyambut bulan suci Ramadan dan makan bersama, serta kegiatan bebas di sekitar area Pantai Bali Lestari.

Punggahan kali ini dihadiri oleh Ketua PA Lubuk Pakam, Wakil Ketua PA Lubuk Pakam, Hakim, seluruh pegawai dan PPNPN PA Lubuk Pakam. Acara diawali dengan sambutan Ketua PA Lubuk Pakam, Hj. Dian Ingrasanti Lubis, S.Ag, SH, MH,. Dalam sambutannya, Ketua PA Lubuk Pakam menghimbau seluruh pegawai di lingkungan PA Lubuk Pakam memanfaatkan momentum ini sebagai pengingat bahwa bekerja itu adalah ibadah, dilakukan dengan niat karena Allah SWT. Jika kita ikhlas dan bertanggung jawab, InsyaAllah ada keberkahan di dalamnya. Setelah sambutan, seluruh pegawai bersalaman untuk saling memaafkan dan dilanjutkan dengan makan bersama.

Lubuk Pakam (1 April 2022). Alhamdulillah, Pengadilan Agama Lubuk Pakam mendapatkan jatah CPNS Mahkamah Agung RI Tahun 2021. Setelah melalui proses seleksi Penerimaan CPNS Mahkamah Agung RI 2021, tujuh orang yang dinyatakan lulus mendapatkan penempatan di Pengadilan Agama Lubuk Pakam. Ketujuh CPNS melapor pada hari Jumat tanggal 01 April 2022 dan disambut baik oleh Ketua PA Lubuk Pakam, Hj.Dian Ingrasanti Lubis, S.Ag,SH, MH, Sekretaris PA Lubuk Pakam, Dela Krisna Beti, SH dan Kasubbag Kepegawaian PA Lubuk Pakam, Arina Wijayanti Hasibuan, SH di ruang kerja Ketua PA Lubuk Pakam. Adapun CPNS Mahkamah Agung RI yang di tempatkan di Pengadilan Agama Lubuk Pakam terdiri dari:

1. Siti Khairunnisa (Analis Perkara Peradilan)

2. Bachtiar Hasan Sinaga (Analis Perkara Peradilan)

3. Miftah Anggun Winanda (Analis Perkara Peradilan)

4. Teguh Denggano Patiguna (Analis Perencanaan, Evaluasi, dan Pelaporan)

5. Afifah Syahrina Balqis (Pengelola Barang Milik Negara)

6. Dhira Ahzara Permata (Pengelola Perkara)

7. Dian Anggraini Sihombing (Pengelola Perkara)

Dalam sambutan Ketua PA Lubuk Pakam, Hj. Dian Ingrasanti Lubis, S.Ag, S.H., M.H. memberikan ucapan selamat bergabung di keluarga besar PA Lubuk Pakam kepada CPNS Mahkamah Agung 2021. Harapannya, dengan hadirnya anak-anak muda ini dapat meringankan beban kerja PA Lubuk Pakam, serta dapat melaksanakan tugas dengan baik dan penuh tanggung jawab. Selain itu, adanya tambahan anak-anak muda ini dapat menggenjot kinerja PA Lubuk Pakam untuk menuju Badan Peradilan yang unggul.

Lubuk Pakam (23 Maret 2022). Hakim Tinggi Pengawas Daerah (HATIWASDA) Pengadilan Tinggi Agama Medan melakukan pemeriksaan dan pengawasan di Pengadilan Agama Lubuk Pakam selama dua hari (22-23 Maret 2022). Pemeriksaan ini dilakukan di bagian Kepaniteraan dan bagian Kesekretariatan. Setelah melaksanakan tugas pemeriksaan, tim Pengawas Hatiwasda PTA Medan melaksanakan ekspose. Ekspose merupakan quality assurance dari hasil pengawasan sebagai tempat kajian dan analisis agar dihasilkan proses Tindak Lanjut Hasil Pemeriksaan (TLHP) yang lebih baik dan bertujuan untuk memenuhi standar laporan pengawasan, yaitu kondisi, kriteria, sebab, akibat dan memberikan rekomendasi hasil pemeriksaan.

Bertempat diruang media center Pengadilan Agama Lubuk Pakam, seluruh aparatur Pengadilan Agama Lubuk Pakam berkumpul bersama untuk mendengarkan hasil dari pemeriksaan. Dalam ekspose tersebut, Drs. H. Syaiful Heja, MH, Hakim tinggi PTA Medan selaku Ketua Tim (HATIWASDA) menyampaikan bahwa tidak banyak temuan yang diperoleh. Hanya saja ada beberapa hal yang harus dilengkapi serta diperbaiki seperti administrasi perkara, pelayanan publik, dan administrasi persidangan.

HATIWASDA juga menyampaikan bahwa terkait kinerja, PA Lubuk Pakam sudah sangat baik hanya saja harus ditingkatkan dan dipertahankan untuk meraih prestasipprestasi dan predikat WBK. Sebagai penutup ekspose Hj. Dian Ingrasanti Lubis, S.Ag,.SH,.MH selaku Ketua PA Lubuk Pakam menyampaikan terima kasih kepada tim HATIWASDA PTA Medan atas masukan, binaan, dan pengawasan yang sudah dilaksanakan di PA Lubuk Pakam. Beliau juga menyampaikan bahwasanya PA Lubuk Pakam akan mengevaluasi dan menindaklanjuti hasil temuan tersebut untuk diperbaiki selanjutnya.

Lubuk Pakam (22 Maret 2022). Tim Hakim Tinggi Pengawas Daerah (Hatiwasda) dari Pengadilan Tinggi Agama Medan yang di Ketuai oleh Hakim Tinggi, Drs. H. Syaiful Heja, MH, didampingi oleh Panitera Pengganti Drs. Ali Mukty Daulay dan H. Ahmad Fadli, SH, serta PPNPN Ahsanul Arifin, ST dan Tri Indah Sari, SH. tiba di Pengadilan Agama Lubuk Pakam pada Selasa Pagi (22 Maret 2022) dengan disambut hangat oleh Ketua PA Lubuk Pakam beserta Sekretaris, Panitera dan aparatur PA Lubuk Pakam di ruang kerja Ketua Pengadilan Agama Lubuk Pakam.

Setelah berbincang mengenai maksud dan tujuan tim Hatiwasda ke Pengadilan Agama Lubuk Pakam, maka tim melaksanakan pemeriksaan dan pengawasan terhadap berkas perkara yang sudah putus/diarsipkan dan berkas perkara yang sedang berjalan serta kelengkapan data perkara pada aplikasi SIPP . Untuk lebih leluasa dalam pelaksankaan pemeriksaan, maka berkas yang diperlukan di bawa ke ruang sidang II, dimana tidak ada pelaksanaan persidangan di ruang sidang II.

Selain pemeriksaan terhadap bagian Kepaniteraan, Tim Pengawas juga memeriksa bagian Kesekretariatan, seperti kelengkapan dokumen SAKIP, Kelengkapan Surat Keputusan dan Job Discription dan Penutupan Buku Kas Bendahara Pengeluaran.

Acara Pemeriksaan dan Pengawasan berlanjut sampai dengan besok hari sekaligus dengan ekspose.

Jumlah kunjungan

Hari ini
Minggu Ini
Bulan Ini
TOTAL
511
7305
3384
1443009

4.23%
37.33%
4.66%
0.13%
0.04%
53.60%

Alamat IP Anda: 216.73.216.133

Jam Kerja & Pelayanan

NORMAL
Jam Kerja & Pelayanan
 Senin s/d Kamis   Jum'at
 08.00 - 16.30  08.00 - 17.00
Jam Istirahat
 Senin s/d Kamis   Jum'at
12.00 - 13.00 12.00 - 13.30
RAMADHAN
Jam Kerja & Pelayanan
 Senin s/d Kamis   Jum'at
08.00 - 15.00  08.00 - 15.30
Jam Istirahat
 Senin s/d Kamis   Jum'at
12.00 - 13.00 11.30 - 12.30

SABTU, MINGGU

&

LIBUR NASIONAL

 TUTUP

  • 36.png
  • 35.png
  • 34.png
  • 33.png
  • 32.png
  • 31.png
  • 30.png