
Medan (19 September 2024). Ketua dan Sekretaris Pengadilan Agama Lubuk Pakam menghadiri acara Perpisahan di Lingkungan PTA Medan yang bertempat di Aula Lt. 3 Kantor PTA Medan.


Terdapat 3 orang yang mutasi di lingkungan PTA Medan, yaitu:
1. Dr. H. Zulkifli Yus, M.H., Ketua PTA Medan menjadi Ketua PTA Pekanbaru
2. Drs. H. Alaidin, M.H., Wakil Ketua PTA Medan menjadi Wakil Ketua PTA Padang
3. H. Khairuddin, S.H., M.H., Sekretaris PTA Medan menjadi Sekretaris Ms. Aceh.
Selamat mengemban amanah baru. Semoga senantiasa dilimpahkan keberkahan dan kebaikan dalam menjalankan amanah yang diberikan.

Lubuk Pakam (19 September 2024). Kasubbag PTIP Pengadilan Agama Lubuk Pakam dan Operator E-Monev Bappenas mengikuti zoom Resosialisasi Aplikasi E-Monev Bappenas 2024.


Kegiatan ini berlangsung secara hybrid, yaitu dilaksanakan secara langsung di Mataram dan dihadiri secara daring oleh seluruh satuan kerja di empat lingkungan peradilan.
Kegiatan dibuka oleh Kepala Biro Perencanaan dan Organisasi, Sahwan, S.H., M.H. serta sosialisasi disampaikan oleh Tim dari Bappenas.

Perbaungan (18 September 2024). Keluarga Besar Pengadilan Agama Lubuk Pakam mengunjungi Anak dari Hakim PA Lubuk Pakam, Dra. Hj. Nurul Fauziah, M.H. yang sedang sakit di rumah di daerah Perbaungan.
Kunjungan sosial tersebut dihadiri oleh Ketua Pengadilan Agama Lubuk Pakam, Hj. Dian Ingrasanti Lubis, S.Ag., S.H., M.H., bersama para Hakim, Sekretaris, Kasubbag Kepegawaian, dan pegawai Pengadilan Agama Lubuk Pakam.
Kunjungan sosial tersebut adalah sebagai bentuk penyampaian rasa solidaritas sesama serta wujud kepedulian dan kasih sayang kepada keluarga besar Pengadilan Agama Lubuk Pakam. Semoga Anak dari Ibu Nurul Fauziah cepat sembuh dan dapat beraktivitas seperti sedia kala.

Lubuk Pakam (17 September 2024). Arsiparis Terampil Pengadilan Agama Lubuk Pakam, Muhamad Irfan, A.Md.A.B., selaku Operator Aplikasi SIMAN mengikuti zoom Tindak Lanjut Konfirmasi Kendala Migrasi pada Aplikasi SIMAN V2.

Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari surat Plt. Kepala Biro Perlengkapan Nomor 56/BUA.4/UND.TI2.1.1/IX/2024 tanggal 13 September 2024.

Tebing Tinggi (13 September 2024). Pengadilan Agama Lubuk Pakam menghadiri Kegiatan Press Release APBN sampai dengan Bulan Agustus Tahun Anggaran 2024 di KPPN Tebing Tinggi. PA Lubuk Pakam diwakilkan oleh Bendahara Pengeluaran dan Staf Pengelola Anggaran.
Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari Surat Kepala KPPN Tebing Tinggi Nomor UND-30/KPN.0203/2024 tanggal 12 September 2024.

Kegiatan dibuka oleh Kepala KPPN Tebing Tinggi, Mahindun Dhiani Melda Harahap, sekaligus menyampaikan materi Press Release APBN sampai dengan Bulan Agustus Tahun Anggaran 2024.
Pada kegiatan ini juga dilakukan Evaluasi Pelaksanaan Anggaran sampai dengan Agustus 2024, Sosialisasi Platform Pembayaran Pemerintah, Asistensi Aplikasi SAKTI Perekaman SPM PPP, dan Sosialisasi Implementasi Integrasi Layanan Pembayaran Pensiun Pertama dan/atau Jaminan Hari Tua Melalui Aplikasi Gaji dan Aplikasi TOOS.

